Di era perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang semakin pesat, kehadiran komputer tablet memang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Mungkin memang benar bahwa berkat kehadiran iPad Apple, eksistensi dari komputer tablet semakin meroket.
Tapi sebelum membahas lebih lanjut, saya akan menjelaskan definisi dari ipad….
iPad adalah sebuah produk komputer tablet buatan Apple Inc. (AI). iPad memiliki bentuk tampilan yang hampir serupa dengan iPod Touch dan iPhone, hanya saja ukurannya lebih besar dibandingkan kedua produk tersebut dan memiliki fungsi-fungsi tambahan seperti yang ada pada sistem operasi Mac OS X.
Bagi para Apple mania, pastinya sangat menantikan kemunculan sistem baru…
Dengan sistem aplikasi yang baru, mereka bisa mendapat fungsi anyar plus peningkatan tambahan bagi iPhone, iPod Touch, atau iPad.
Nah,oleh karena itu Apple akan meluncurkan produk terbarunya yaitu iPad 2, dengan desain yang lebih minimalis,…
Lalu beda dari seri sebelumnya apa?
iPad 2 memiliki keunggulan yang luar biasa dari seri sebelumnya. iPad 2 lebih tipis bahkan jika dibandingkan dengan iPhone4, yaitu dari 13,4 milimeter menjadi 8,8 milimeter.
Inilah 7 karakteristik dari iPad 2 :
• Fitur FaceTime dan Aksesoris Smart Cover
Perangkat iPad 2 memiliki FaceTime untuk video chat. Aplikasi seperti Skype juga dapat dipakai pada perangkat ini. Selain itu, aksesoris Smart Cover cukup menarik karena dapat membuat iPad terkunci secara otomatis dan juga dapat dilipat untuk dijadikan dudukannya.
• Daya Tahan Baterai dan Layar Tak Berubah
Meski perawakan menjadi langsing, sayangnya daya tahan baterai tak berubah hanya berkisar 10 jam. Begitu pula layarnya yang sama pada versi pertama, mulai dari ukuran hingga resolusi.
• Prosesor Berbasis ARM Cortex A9
Prosesor dual core bernama A5 pada iPad 2 merupakan rancangan ARM Cortex A9. Prosesor itu akan membuat jalannya aplikasi menjadi lebih cepat dan tugas komputasi lain menjadi makin cepat.
• Grafis yang Mumpuni
Menurut Steve Jobs, kemampuan grafis iPad 2 9 kali lebih bagus dari iPad pertama. Tentu saja dengan adanya kondisi ini, para pecinta game akan semakin tak teralihkan dari iPad 2.
• Sistem Operasi (OS) iOS 4.3
Perangkat iPad 2 menggunakan OS terbaru Apple, iOS 4.3. Beberapa peningkatan yang ada di antaranya adalah browser Safari yang lebih cepat dan iTunes Home Sharing.
Dengan sistem aplikasi baru akan ada beberapa peningkatan dan fitur baru (yang dibawa oleh sistem operasi iOS 4.3) diantaranya :
• Kinerja JavaScript di Safari ditingkatkan dua kali lipat dengan memakai Nitro JavaScript engine
• Personal hotspot (tethering) untuk hingga tiga perangkat. Fitur ini tersedia hanya untuk iPhone 4
• Sharing iTunes Home, memungknkan pemutaran media yang dibagi bersama pustaka iTunes melalui Wi-Fi tanpa perlu sinkronisasi
• AirPlay sekarang mendukung aplikasi dari AppStore
• Toggle pada iPad untuk menentukan fungsi tombol perangkat keras untuk mute atau mengunci perangkat
iOS 4.3 juga tetap membawa fitur-fitur keren yang sudah ada di versi iOS sebelumnya seperti :
- Multitasking
- Folders
- AirPrint
- AirPlay
- Find My iPhone, iPad, or iPod touch – Game Center
- iTunes TV show rentals
- Even better Mail
• Terdapat HDMI Out
Meski masih butuh konektor tambahan yang harus dibeli terpisah, perangkat baru ini memiliki fasilitas HDMI (High-Definition Multimedia Interface) yang dapat dihubungkan ke pesawat televisi.
Nah, dengan informasi ini saya yakin Anda tidak akan bingung dalam memilih computer tablet yang berkualitas dengan aplikasi yang menarik…
0 komentar:
Posting Komentar